šŸ”„ Chat WA kamiĀ untuk mendapatkanĀ diskon khususĀ bagi pengiriman anda

Cara Kirim Lukisan ke Luar Negeri Untuk Pemasaran Internasional

Penting untuk mengetahui cara kirim lukisan ke luar negeri untuk pemasaran internasional agar mengenalkan karya Indonesia, simak di sini.

Tidak hanya di Indonesia saja, cara kirim lukisan ke luar negeri bisa dimanfaatkan untuk mengenalkan karya seni lukisan ke pasar Internasional. Lukisan merupakan karya seni yang penikmatnya bisa datang dari berbagai kalangan. Lukisan-lukisan indah yang dihasilkan oleh para seniman Indonesia tentu saja memiliki nilai jual yang tinggi.

Sebagai bentuk memasarkan karya seni ke pasar Internasional, tentunya membutuhkan upaya dan tata cara yang harus diperhatikan. Tata cara tersebut harus dilakukan untuk memastikan lukisan yang Anda kirimkan bisa tetap aman hingga tujuan.

Cara Kirim Lukisan ke Luar Negeri Untuk Pemasaran Internasional

  1. Memastikan Kemasan Aman

Sebagai seorang seniman atau pengusaha lukisan yang akan mengirimkan karya seninya, Anda harus pasti bahwa kemasannya layak dan berkualitas. Anda tidak boleh sebarangan saat memilih kemasan. Hal ini penting karena kemasan tersebut akan digunakan untuk melindungi lukisan agar tidak rusak saat dikirimkan. Dengan demikian lukisan akan tetap aman dalam pengiriman.

Pemilihan kemasan yang aman dapat dilakukan dengan menambah lapisan kayu di luar lukisan. Pada bagian bingkai lukisan hendaknya masing-masing sudut diberi perlindungan lebih. Tak hanya itu, tambahkan  buble wrap yang dapat melindungi lukisan dari benturan yang dapat mengakibatkan lukisan pecah atau rusak.

  1. Pilihlah Kotak Khusus

Cara kirim lukisan ke luar negeri teraman ialah Anda harus memilih kotak khusus atau kardus yang mendukung. Demi keamanan lukisan selama di perjalanan, hendaknya Anda memilih kotak yang khusus dirancang untuk pengiriman lukisan. Kotak khusus tersebut biasanya dirancang menyesuaikan dengan ukuran produk lukisan yang akan dikirimkan.

Untuk mengantisipasi kerusakan selama di perjalanan, hendaknya Anda memilih kotak khusus yang memiliki ukuran lebih besar dari lukisan Anda. Jika masih ada ruang kosong pada kotak tersebut isilah dengan kertas atau koran bekas. Hal tersebut juga bertujuan untuk memberikan perlindungan bagi lukisan yang akan dikirimkan.

Baca Juga: Cara Jual Sarang Walet ke Luar Negeri Sesuai Dengan Tata Yang Berlaku

Cara Kirim Lukisan Ke Luar Negeri Dengan Mudah
Cara Kirim Lukisan Ke Luar Negeri Dengan Mudah
  1. Berikan Penanda di Luar Kemasan

Seperti yang kita ketahui bersama bahwa lukisan merupakan barang yang memiliki resiko kerusakan tinggi selama proses pengiriman. Salah satu cara kirim lukisan ke luar negeri ialah dengan memberikan penanda di luar kemasan sebagai bentuk peringatan.

Penanda tersebut dapat berupa tanda silang, atau stiker tambahan yang menginformasikan bahwa produk dalam kemasan tersebut merupakan barang yang mudah rusak. Apabila Anda kesulitan untuk membuat penanda tersebut, mintalah pihak jasa pengiriman untuk membuatnya. Dengan demikian lukisan Anda akan lebih terjaga hingga sampai pada tujuan.

  1. Memilih Ekspedisi yang Berpengalaman

Memilih jenis ekspedisi yang berpengalaman merupakan salah satu cara untuk memastikan lukisan yang Anda kirim bisa aman hingga ke negara tujuan. Ekspedisi yang berpengalaman tentunya lebih terpercaya untuk pengiriman barang kesenian. Pihak ekspedisi yang telah berpengalaman, akan memberikan pelayan khusus kepada barang atau produk yang memiliki resiko kerusakan besar selama perjalanan.

Tak hanya itu, memilih ekspedisi yang berpengalaman juga salah satu cara kirim lukisan ke luar negeri terbaik. Hal tersebut karena ekspedisi yang berpengalaman akan lebih paham estimasi waktu yang dibutuhkan untuk melakukan pengiriman. Sehingga produk Anda akan tepat waktu sampai di tujuan.

Berdasarkan pemaparan di atas, dapat disimpulkan bahwa cara kirim lukisan ke luar negeri tergolong mudah. Anda selaku seniman atau pebisnis karya seni harus bisa memastikan produk Anda dikemas dengan aman dan memilih jasa ekspedisi yang juga terpercaya yaitu Intrasia. Kirim barang ke luar negeri tentunya sangat membantu lukisan tersebut bisa sampai di negara tujuan dengan aman tanpa kerusakan.

Memuat data..